Buku Ayo Mengenal Harmoni

161 Total Dilihat     1 Total Diunduh


  • 21 Nov 2024
  • Bahasa Indonesia
  • Status: Tersedia
Buku guru 2024

Ayo Mengenal Harmoni

 Penulis: Rahmatika Sugiarto, S.Pd
Share:
Puji syukur kehadirat Allah SWT atas limpahan rahmat dan karunia-Nya
sehingga buku guru keterampilan pilihan seni musik kelas XI dapat
diselesaikan. Buku ini dapat menjadi pedoman guru dalam mengajar peserta
didik kelas XI SMALB tunagrahita dan autis untuk dapat lebih mengenal musik.

Kurikulum pendidikan khusus disusun dan dilaksanakan dengan
mengakomodasi hambatan peserta didik, mulai dari kompetensi inti,
kompetensi dasar, dan silabusnya. Buku ini merupakan buku kurikulum
pendidikan khusus yang diperuntukkan bagi peserta didik berkebutuhan khusus
yang belajar di sekolah luar biasa atau di sekolah reguler pada kelas khusus.
Sementara itu, bagi peserta didik berkebutuhan khusus yang mengikuti
pembelajaran di sekolah reguler dengan model kelas inklusif, maka mereka
belajar dengan mengikuti kurikulum reguler.

Peserta didik berkebutuhan khusus perlu dibekali dengan materi berupa
keterampilan yang sesuai dengan bakat dan minat peserta didik, sehingga
setelah menyelesaikan pendidikan, mereka mampu mandiri dengan
memanfaatkan peluang dan kesempatan pasar serta potensi daerah yang ada.

Selesainya buku guru keterampilan pilihan seni musik kelas XI ini tidak terlepas
dari bantuan berbagai pihak. Kami mengucapkan terimakasih yang setinggitingginya

kepada Tim Pakar, Tim Editor dari Pusat Kurikulum dan Perbukuan
Nasional, Tim Direktorat Pembinaan PK-LK Pendidikan Dasar dan Menengah
Kemdikbud, dan pihak lain yang tidak dapat kami sebutkan satu per satu.

Kami harap, buku ini dapat memberikan bantuan dalam pembelajaran
keterampilan pilihan seni musik pada jenjan SMALB Tunagrahita dan Autis
kelas XI. Kami menyadari bahwa buku ini masih jauh dari kata sempurna, untuk
itu kami menunggu kritik dan saran, agar buku ini menjadi lebih baik lagi.

  • Format:PDF
  • Pages:199 pages
  • File Size:7.35 MB
  • Publication Date:21 Nov 2024
  • ISBN:-
  • Bahasa:Indonesia
image description

Direktorat Pendidikan Masyarakat
dan Pendidikan Khusus

Lihat Semua Buku

Related BooksBuku Lainnya

Lihat Semua