Buku Bahasa Indonesia

1219 Total Dilihat     428 Total Diunduh


  • 05 May 2024
  • Bahasa Indonesia
  • Status: Tersedia
Buku siswa 2024

Bahasa Indonesia

 Penulis: Sri Satata
Share:
Puji dan syukur kami panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa,
karena berkat rahmat, hidayah, dan karunia-Nyalah akhirnya penulis bisa
menyelesaikan “Buku Bahasa Indonesia, Wahana Ekspresi Siswa” sesuai
dengan jadwal yang telah ditentukan.
Buku Bahasa Indonesia untuk jenjang Pendidikan Menengah
Kelas XI ini disusun dengan berbasis teks, baik lisan maupun tulis, dengan
menempatkan Bahasa Indonesia sebagai wahana untuk mengekspresikan
pikiran dan perasaan para siswa. Di dalamnya juga dijelaskan berbagai
cara mengekspresikan pemikiran dalam berbagai macam jenis teks.
Pemahaman terhadap jenis, kaidah dan konteks suatu teks ditekankan
sehingga memudahkan siswa menangkap makna yang terkandung dalam
suatu teks.
Sebagai bagian dari Kurikulum 2013, paparan materi dalam buku
ini menekankan pentingnya keseimbangan kompetensi sikap,
pengetahuan dan keterampilan. Pembelajaran dimulai dengan hal-hal yang
berkenaan dengan aspek pengetahuan. Selanjutnya pengetahuanpengetahuan tersebut harus bermanfaat untuk menghasilkan sesuatu
(keterampilan). Akhirnya pembelajaran bermuara dalam perubahan sikap.
Semakin pandai seseorang, semakin banyak keterampilan yang
dimilikinya, seharusnya semakin baik sikapnya.
Buku ini disusun berdasarkan sintesis berbagai pendekatan, yakni
pendekatan sehingga peran serta guru lebih difokuskan sebagai fasilitator
dan motivator dalam proses pembelajaran. Langkah-langkah yang
diuraikan dalam buku ini disusun secara sistematis sehingga mudah
diikuti oleh para siswa. Buku ini lebih menempatkan siswa sebagai subjek
pembelajar.
iii BUKU SISWA | Bahasa Indonesia Kelas XI, Wahana Ekspresi Siswa)
Penulis mengucapkan terima kasih kepada berbagai pihak,
terutama Direktorat Pendidikan Khusus dan Layanan Khusus (PKLK), dan
Pusat Kurikulum dan Perbukuan (Puskurbuk) Balitbang Kemdikbud, yang
telah berkontribusi besar sehingga “Buku Siswa Bahasa Indonesia,
Wahana Ekspresi Siswa Kelas XI Tunadaksa” ini bias diterbitkan.
Perubahan paradigma dalam perkembangan kurikulum 2013 ini
begitu pesat, sehingga penulis harus memaparkan hal-hal terkini dalam
buku ini. Selanjutnya, penulis sangat mengharapkan kritik dan saran dari
berbagai pihak demi perbaikan buku ini.
Akhirnya penulis berharap buku ini bisa berkontribusi positif
terhadap perkembangan perdidikan di Indonesia, melalui kurikulum 2013
khususnya. Semoga buku ini dapat mencerahkan para siswa yang sedang
mempelajari Bahasa Indonesia. Amien.

  • Format:PDF
  • Pages:244 pages
  • File Size:88.49 MB
  • Publication Date:05 May 2024
  • ISBN:978-602-358-535-9
  • Bahasa:Indonesia
image description

Direktorat Pendidikan Masyarakat
dan Pendidikan Khusus

Lihat Semua Buku

Related BooksBuku Lainnya

Lihat Semua